Berita

Kasat Samapta Polres Bima Laksanakan Pengecekan dan Patroli di Kantor KPU dan Bawaslu

×

Kasat Samapta Polres Bima Laksanakan Pengecekan dan Patroli di Kantor KPU dan Bawaslu

Share this article

Bima, NTB (22/11) – Kasat Samapta Polres Bima Polda NTB Iptu Muhtar melaksanakan pengecekan dan patroli di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten, Selasa (21/11/2023) pagi.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Operasi Mantap Brata 2023-2024 yang diselenggarakan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) untuk mengamankan dan mensukseskan pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Dalam kegiatan Pengecekan Persiapan personel yang berjaga dan patroli di Kantor KPU dan Bawaslu , Iptu Muhtar didampingi KBO Samapta Ipda Mujahidin,Bripka Ardi Kanit Patmor Sat Samapta Polres Bima.

Pada kesempatan tersebut, Iptu Muhtar berdialog dengan staf di Kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Bima . Ia juga memberikan arahan dan motivasi kepada personel yang bertugas untuk selalu meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan dalam menjaga keamanan kantor tersebut.

Terpisah Kapolres Bima AKBP Hariyanto SH., S.I.K., melalui kasi humas Iptu Adib Widayaka mengatakan keamanan kantor KPU dan Bawaslu merupakan hal yang sangat penting personel yang bertugas harus selalu waspada dan siap siaga untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang dapat mengganggu keamanan kantor tersebut

Selain itu, Kasat Samapta Polres Bima juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kondusifitas wilayah menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.

“Mari kita bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah menjelang pelaksanaan Pemilu 2024, dengan demikian, Pemilu 2024 dapat berjalan dengan lancar dan aman,” pungkasnya.

Setelah itu Kasat samapta bertolak menuju Kampus Vokasi Unram Mataram di Desa Sanolo Kecamatan Belo Kabupaten Bima Guna memantau serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi para peserta yang sedang mengikuti tes PPPK.

Kegiatan pengecekan dan patroli di Kantor KPU dan Bawaslu dan Vokasi Unram Mataram ini berjalan dengan lancar dan kondusif.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *